Openfiler dan Masalah Hak Akses

Posted on Updated on


Jadi ceritanya kemarin waktu setting Openfiler untuk folder sharing menemukan sedikit kesulitan saat melakukan konfigurasi hak akses terhadap sebuah folder.

Jadi ceritanya saya punya folder “DATA” yang saya share hanya ke group tertentu (sebut saja group “finance”), dibawah folder “DATA” tersebut dibuat satu folder namanya “cabang”.

Hak akses yang saya inginkan adalah folder “cabang” tidak bisa direname dan didelete kecuali oleh si pembuat, tetapi user yang ada dalam group “finance” tetap bisa menulis kedalam folder “cabang”

Nah setelah mencoba dan bertanya, ketemulah solusi untuk kasus saya ini :

# chmod +t DATA
# chmod 2770 DATA/cabang
# chown user01:finance /DATA/cabang

Hasil akhirnya, hanya “user01” yang bisa rename & delete folder “cabang”, tetapi semua user yang ada di group “finance” bisa menulis kedalam folder “cabang”

Sekian dan semoga bermanfaat.

Leave a comment